Palembang

FKPPAI Sumsel Akan Menggelar Pengobatan Massal

×

FKPPAI Sumsel Akan Menggelar Pengobatan Massal

Sebarkan artikel ini

Foto : Hang Solahuddin

BI – Forum Keluarga Paranormal Dan Penyembuh Alternatif Indonesia (FKPPAI) Sumsel berencana menggelar bakti sosial di sekretariat DPD FKPPAI.

Bertema “ Pengobatan Massal Wujud Bakti FKPPAI Sumsel “ yang rencananya akan dilaksanakan mulai 24 – 26 Januari 2025 mendatang dan terbuka untuk umum.

Acara ini digelar dalam memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 2025 nanti.

Dengan menghadirkan paranormal berkualitas diharapkan dapat membantu mengobati masyarakat yang membutuhkan.

Pengobatan meliputi konsultasi spiritual, terapi penyakit, deteksi ganguan, terawang, terkena santet, rukiah, gurah dan urut balita.

Menurut Ketua DPD FKPPAI Sumsel Hang Solahuddin.” ini merupakan salah satu program kerja Tahun 2025,” jelasnya. Sabtu (21/12).

Rencananya saat pembukaan baksos kita akan mengundang PJ Gubernur, Kapolda, Pangdam, Kepala Kesbangpol, Kepala Dinas Kebudayaan dan Kepala Rumah Sakit.

You cannot copy content of this page